Minyak Zaitun

Minyak ZaitunMinyak Zaitun sudah terkenal sejak zaman kuno sebagai obat dan kosmetika. Pohonnya banyak tumbuh diwilayah laut tengah, terutama Syria, Italia, dan Spanyol. Buah Zaitun berbentuk oval berwarna hijau dikala mentah dan menghitam dikala matang. Minyak zaitun merupakan sumber makanan sehat dan alami. Ilmu Pengetahuan menyatakan bahwa pohon zaitun merupakan pohon sebangsa kaya yang berumur panjang untuk masa yang lebih dari seratus tahun. Ia menghasilkan buah secara terus-menerus tanpa harus menguras tenaga manusia, sebagaimana ia akan selalu nampak hijau dan indah bila dipandang.

Berbagai penelitian ilmiah menyatakan bahwa buah zaitu tergolong zat makanan yang bagus. Di dalamnya terdapat kadar protein yang besar, sebagaimana ia memiliki kadar garam yang mengandung kalsium, zat besi, dan fosfat. Ini merupakan zat-zat penting dan vital yanh dibutuhkan oleh tubuh manusia., apalagi zaitun juga mengandung vitamin A dan B. Dari buahnya dapat dikeluarkan minyak zaitun yang sangat bermanfaat bagi sistem pencernaan dan sistem peredaran darah (jantung).

Minyak zaitun secara keseluruhan mampu mengungguli segala jenis minyak nabati maupun hewani. Karena ia tidak akan mengakibatkan penyakit pada saluran darah atau urat nadi, seperti yang diakibatkan oleh jenis minyak lain. Disamping itu, minyak zaitun juga dipakai sebagai bahan dasar pembuatan kosmetik dan sabun dengan kualitas tinggi, karena sifatnya yang mampu menghaluskan kulit.

Keunggulan Minyak Zaitun:

  1. Sangat kaya vitamin E, 10 x lebih banyak dari minyak lain
  2. Tergolong minyak tak jenuh rantai panjang sehingga tahan terhadap pemanasan dengan tanpa merusak kandungan gizinya
  3. Aman dikonsumsi bagi penderita kolesterol dan diabetes bahkan bisa membantu penyembuhannya
  4. Minyak zaitun bersifat sebagai antioksidan dan antibiotik
  5. Kaya akan Vitamin A, B1, B2, C, D, E, K, dan Fe
  6. Menghilangkan kolesterol pada makanan berlemak

Khasiat dan Manfaat

  1. Sangat baik untuk ibu menyusui agar anak tumbuh optimal dan terhindar dari berbagai penyakit
  2. Mencegah penyakit jantung koroner, meningkatkan kinerja liver, memperlancar pembuangan, menguatkan tulang dan tubuh
  3. Mengoptimalkan pertumbuhan otak dan jaringan syaraf pada bayi, dimana kandungan asam linoleiknya setara dengan ASI
  4. Mujarab untuk mengobati penyakit kulit, radang gusi, menetralkan dan mengeluarkan racun, mengeluarkan cacing, dan melembutkan kulit
  5. Mengurangi resiko kanker dan mencegah pertumbuhan sel kanker, menurunkan kadar kolesterol jahat, menurunkan tekanan darah tinggi, mengatasi wasir, sembelit
  6. Menyuburkan rambut, mengatasi berbagai masalah sexual, mengobati luka bakar, mencegah penuaan dini (meremajakan kulit)
  7. Mencegah berbagai gangguan lambung, menurunkan resiko terbentuknya batu ginjal
Share your love
Jumal Ahmad
Jumal Ahmad

Jumal Ahmad Ibnu Hanbal menyelesaikan pendidikan sarjana pada jurusan Pendidikan Agama Islam dan Magister Pengkajian Islam di SPS UIN Jakarta. Aktif di lembaga Islamic Character Development dan Aksi Peduli Bangsa.

Newsletter Updates

Enter your email address below and subscribe to our newsletter

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *